Header Ads

PERSONIL TMMD MEMBANTU WARGA YANG TERTIMPA BENCANA ALAM



Kudus- Personil TMMD REG-98 Kodim 0722/Kudus membantu memperbaiki rumah dan memasang genteng di rumah warga Rt 2/4 Desa Sadang Kec Jekulo. Selasa(11/04/2017).

Personil TMMD membantu memasang genteng di rumah warga yang rusak akibat terjang an angain puting beliung pada hari senin sore kemarin. Banyak sekali rumah warga yang rusak. Terutama atap genteng rumah pada rusak.

Salah satu warga kami tanya. "Pak Subiyanto bagaimana tanggapan bapak tentang bantuan TNI. Kesan dan pesan apa yang bapak sampaikan?".

Pak Subiyanto warga Rt 2/4 rumahnya pun terkena terjangan angin puting beliung. Beliau pun menjawab pertanyaan kami. "Kami sangat senang dengan bantuan TNI. TNI tiap warga kena bencana alam pasti langsung datang dan membantu. Seguyup bersama warga,membaur dengan warga dan nampak jelas bermasyarakatnya. Tetap lah dekat dengan rakyat. Kita jaga dan tumbuh kembangkan  kemanunggala TNI dan Rakyat.". JELASNYA.

Ternyata kehadiran dan bantuan tenaga para personil TMMD Kodim Kudus sangat di butuhkan oleh warga yang terkena bencana alam. Ini sesuai 8 wajib TNI yang selalu di hafal oleh TNI yaitu membantu  kesulitan rakyat di sekitarnya. Walau hanya dengan tenaga. Warga sangat senang dengan bantuan para TNI yang tergabung dalam satgas TMMD REG -98 Kodim 0722/Kudus. (rhm04)

No comments:

Powered by Blogger.