PEMBUKAAN FESTIFAL BUDAYA BULUSAN DI WISATA BULUSAN
KUDUS,kodim 022/Kudus -
Anggota Koramil 04/Jekulo Sertu Nur Rokhim Babinsa Hadipolo menghadiri
Pembukaan Festival budaya bulusan di Wisata Bulusan dukuh Sumber desa
Hadipolo. Pada Selasa 11 juni 2019. Jam 08.00 wib.
Acara pembukaan di buka langsung oleh Kades Hadipolo H.Wawan.S. Dan di dampingi oleh ketua pokdarwis H.NorKholis dan ketua panitia bulusan pak Mursidi serta juru kunci bulusan KH.Sirojudin. dan doa di pimpin langsung oleh beliau KH.Sirojudin. Dan dilanjutkan pelepasan balon sebagai tanda festival wisata bulusan di buka.
Acara di lanjutkan lomba mewarnai gambar yang di ikuti sekitar 50 anak, oleh anak anak paud se Kab.Kudus. Dan penyerahan hadiah/piala serta uang pembinaan langsung di berikan oleh Kades Hadipolo kepada para pemenang lomba mewarnai oleh anak anak paud.
Juara mewarnai di menangkan oleh adik Kanza alya 6 th dari Paud RA Masyithoh.
Acara di lanjutkan lomba rebana oleh para group rebana se kab.kudus. Lomba rebana di ikuti sekitar 10 group rebana. Dan Untuk penyerahan piala dan uang pembinaan di serahkan besok hari rabu bersamaan dengan acara kirab budaya dan tumpeng yang akan di hadiri oleh Bupati Kudus Ir.M.Tamzil, MT serta para Muspida Kab. Kudus dan Muspika Kec. Jekulo.
Hadir dalam acara pembukaan Festival bulusan tersebut : H.Wawan.S Kades Hadipolo,Sertu Nur Rokhim Babinsa Hadipolo,Mursidi ketua panitia Bulusan,H.NorKholis ketua POKDARWIS(Kelompok Sadar Wisata),KH.Sirojudin juru kunci bulusan,Pak Subekhan Sesepuh Bulusan,Para pengunjung wisata Bulusan.
No comments: