Header Ads

FESTIVAL KOPI MURIA KUDUS TAHUN 2019

KUDUS,Kodim 0722/Kudus – Komandan Kodim 0722/Kudus Letkol Arm Irwansah,S.A.P menghadiri acara pembukaan "Festival Kopi Muria, Kudus menyeduh" yang diselenggarakan oleh Drs. Catur. S (Kadis pertanian dan pangan Kab.Kudus) di Jl. Raya Tanggul angin  Kudus-Demak Desa Jati Wetan Kec. Jati Kab. Kudus dengan diikuti sekitar 100 orang. Jumat (22/11/2019).

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain :Drs.Sam'ani Intakoris, ST.MT Mewakili Bupati Kudus, Dandim 0722/Kds Letkol Arm Irwansah,  S.A.P,Asisten 1,2, 3 Kab. Kudus,Drs.Abdul Halil Kadis Hub Kab.Kudus,Muspika Kec.Jati,Muspika Kec. Karanganyar Kab.Demak,Pimpinan OPD Kab. Kudus,Tomas Desa Jati Wetan dan Desa Karanganyar Kab.Demak,Perwakilan petani dan pengusaha kopi Kudus.

Pembukaan acara di awali dengan pentas Tari petik kopi dari sanggar tari Ciptoning Asri Karang bener.

Kepada segenap tamu undangan dan panitia penyelenggara Festival Kopi saya mengucapkan terimakasih karena acara ini sebagai salah satu terobosan untuk mempromosikan hasil Kopi Muria kepada masyarakat yang lebih luas.Tegas Sekda Kudus

Kemarin juga sudah kita melaksanakan acara Festival Kopi Muria dan alhamdulillah mendapat antusias serta perhatian yang begitu besar dari berbagai kalangan masyarakat di Kudus.

Harapan kami dengan acara Festival Kopi ini dapat dijadikan sebagai langkah awal bagi penyelenggara untuk menghasilkan kemajuan dan pengembangan dalam memajukan hasil produk kuliner asli dari Kudus.

Saya melihat bahwa potensi dari Kopi Muria merupakan hasil budidaya pertanian yang luar biasa sehingga bisa mendorong untuk di jadikan perkebunan kopi dan tidak sekedar hanya menjadi home industri tetapi harus berkembang sebagai komoditas industri.

Pada pukul 16.40 WIB acara " Festival Kopi Muria, Kudus Menyeduh" di buka secara resmi oleh Drs.Sam'ani Intakoris,ST,. MT dan dilanjutkan dengan ngopi bareng serta peninjauan stand pameran.

No comments:

Powered by Blogger.